menanam

cara menanam

12 Karakter Kicau Kenari Waterslager "Song Canaries"

Kenari memang sangat dikenal dengan jenis dari kicauanya yang indah, hampir semua kenari memiliki karakter suara yang khas khususnya kenari waterslager, burung yang pertama kali ditemukan di belgia dikota mechelen atau aksen belgianya malinios kenari ini sering di kenal sebagai "song canaries" kalo dilihat dari awal katanya waterslag kata ini berarti tenaga air ( water beat ) ya karena kicauanya memang mirip suara air. Mengapa sampai kenari waterslager mempunyai predikat demikian? jelas karena suaranya yang unik! karakter utama kicau dari waterslager adalah meniru suara air yang mendayu dengan melodi yang terkadang juga terdengar seperti suara burung nightingale, sama seperti kenari roller saat berkicau kenari waterslager dapat berkicau tanpa membuka paruhnya dan sangat terdengar nyaring ketika mereka berkicau sambil membuka paruhnya.



Jenis Suara Kenari Waterslager

Kenari waterslager mempunyai banyak sekali jenis suara makanya tidak heran kenari ini masuk dalam tipe song canary dan kenari waterslager juga mahir meniru suara yang ada di sekitarnya oleh karena itu banyak breeder memang fokus untuk mengembang kualitas suara mereka dibandingkan mengurusi bentuk tubuhnya yang memang kecil atau warna bulunya, nah mau tau nama-nama karakter suara dari kenari waterslager? mari kita liat beberapa jenis karakter suara kenari waterslager dibawah ini ( sebelumnya jika ingin mendengarkan atau mendownload suara kenari waterslager silakan kunjungi halaman ini download suara kenari )

  1. Klokende ( klok ) : suara yang terdengar seperti gemercik air.
  2. Bollende ( bol ) : suara yang terdengar seperti suara air mendidih.
  3. Rollende ( rol ) : suara yang sering terdengar seperti suara air bergulir.
  4. Chor  : suara yang mirip dengan suara mesin tik
  5. Staaltone
  6. Fluiten  : suara mirip suara seruling
  7. Woeten 
  8. Bellen : suara mirip suara lonceng
  9. Belrol 
  10. Fluitrol : suara flute ngeroll
  11. Tjokken
  12. Schoklle
kenari waterslager
kenari waterslager
Kalo mau jelas bagaimana bunyi dari nama - nama di atas lansung liat videonya di https://www.youtube.com/watch?v=TlFGm5BKC7E.

Demikian artikel tentang kenari waterslager kenari asal belgia yang mengagumkan, jika ada tambahan atau komentar silakan tambahkan dibawah artikel ini.

0 Response to "12 Karakter Kicau Kenari Waterslager "Song Canaries""